PC Pergunu Jombang Ikuti ToT Pendongeng, Tingkatkan Kreatifitas Dalam Mengajar

Sebanyak 54 peserta dari 39 PC Pergunu se-wilayah Jawa Timur antusias mengikuti ToT (Training of Trainer) Mendongeng Digital dengan menghadirkan pemateri Dongeng Nasional di Balai Belajar Guru Penggerak (BBGP) Batu Malang Jawa Timur, Jum’at (14/2/2025) hingga Ahad (16/2/2025).

Dalam acara pembukaan ToT Peningkatan Kompetensi Guru Mendongeng Digital, Dr. Abd. Mujib, S.Pd.I. M.Pd.I Pimpinan Wilayah (PW) Persatuan Guru Nahdhatul Ulama (Pergunu) Jawa Timur, di hadapan peserta ToT mengatakan bahwa usai mengikuti pelatihan, nanti ada pendampingan bagi peserta dari nara sumber dalam menyampaikan atau mengimbaskan kepada madrasah ibtidaiyah atau sekolah dasar yang ada di sekitar Pimpinan Cabang di kota masing-masing.

“Kenapa mengambil tema ini? Karena ada hadis Rasulullah SAW: “Ajarilah anak-anakmu sesuai dengan zamannya, karena mereka hidup di zaman mereka bukan pada zamanmu. Sesungguhnya mereka diciptakan untuk zamannya, sedangkan kalian diciptakan untuk zaman kalian”. (H.R. Ali Bin Abi Thalib).” tegasnya.

Menurut Abd. Mujib mendongeng adalah salah satu cara efektif dan disukai anak-anak yang digunakan oleh seorang guru dalam menyampaikan nilai dan peradaban kehidupan kepada siswa. “di dalam dongeng ada pelajaran literasi dan memudahkan guru dalam menyampaikan materi pelajaran secara menyenangkan dan sebagai ajang meningkatkan kreatifitas Dalam mengajar, khususnya guru-guru Nahdhatul Ulama” ujarnya.

Terlihat begitu antusiasnya semua peserta ToT Mendongeng di Ruang Teater Gedung Nusantara dari 18 PC Pergunu se-wilayah Jawa Timur saat menerima materi pertama yakni apa yang disebut mendongeng dan manfaatnya. PC Pergunu Jombang delegasinya diwakili oleh Nur Zaidah, S.Pd. M.Pd dari sekolah dasar kelas bawah dan Indigirga Agung W, S.Pd dari madrasah ibtidaiyah.

Para calon trainer ini mendapatkan berbagai materi mendongeng, diantaranya konsep dasar dan manfaat mendongeng, melatih kemampuan dasar mendongeng, sampai pada Menyusun naskah dongeng serta praktik mendongeng.

Kegiatan Training of Trainer ini bertujuan “untuk mencetak para Trainer ToT Mendongeng Digital setiap Pimpinan Cabang” ujar Abd Mujib Ketua PW Pergunu Jawa Timur.

“Kegiatan teknis ini yang merupakan program unggulan PW Pergunu telah disiapkan sejak tahun 2024, dan pada akhirnya terwujud di tahun 2025 ini” lanjutnya. (Nur Zaidah)


Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *